DragonSyafinaPooh's Site
Menu
Search
...
...
Our poll
Rate my site
Total of answers: 51
Statistics

Total online: 1
Guests: 1
Users: 0
Main » 2011 » September » 23 » Menepi sejenak bukan Menghindar
2:44 PM
Menepi sejenak bukan Menghindar
02:16 AM (Dini Hari)

Menggelegar gemuruh diatas sana..
Aku disini, dipenginapan dipinggir pantai ini..
Sejenak teringat akan mereka yang tertinggal dirumah..

Rindukah diriku…?
Tentu saja…

Kenapa selalu lari….? Mengapa harus menghindar…?
Aku tersenyum simpul…
Entahlah… Aku sendiri bertanya mengapa…

Disini.., ditempat ini.. Dipinggir pantai ini… Terkadang aku merasa damai.. Hanya itu jawabku…

Benarkah….?
Dan, aku hanya tersenyum simpul…
Entahlah… Aku sendiri bertanya mengapa…

Bumi Pantai Cermin

**************************
Hidup memang sulit.. Hidup memang keras.. Dan hidup juga suatu kepuasan saat kita berhasil menjadi pemenang atas segala ujian.

Menjadi pemenang bukan berarti menang mengikuti hawa nafsu. Namun menjadi pemenang saat bisa menerima dengan ikhlas setiap kekalahan.

Terkadang, untuk mengumpulkan semangat hidup kembali, seseorang perlu berpaling sejenak dari rutinitasnya..

Apakah ia melarikan diri..? Apakah ia menghindari masalah…?

Jangan terburu berprasangka.. Cukup melihat dan bila perlu mengulurkan tangan untuknya.. Namun jangan mengguruinya dengan kalimat yang kita sendiri tidak tahu maknanya…

****************************

Pukul 06:53 Pagi.. Indah kulihat bias embun dikaca penginapanku. Sepertinya hujan deras dini hari tadi membentuk keindahan suci pagi ini.. Sangat indah… Sangat indah… Bisikku kagum…

Mata ini belum terpejam sedikitpun.. Sayang rasanya bila tertidur saat bersatu dengan alam.. Nyanyian ombak tak terdengar.. Barangkali Sang Dewi sedang bersahabat dengan para nelayan hingga enggan membuat perahu mereka terhempas riak anak ombak..

Ku pandangi wajah mereka, anak-anakku.. Tersenyum ku melihat damai mereka dalam lelap.. Sangat bahagia… Sangat bahagia… Bisikku bersyukur…Bias embun dikaca penginapan pinggir pantaiMasihkah bibir itu terkatup untuk tidak mensyukuri ciptaanNYA....?Hanya ungkapan puji dan syukur atas amanah yang diberikanNYA kepada kita...Terimakasih TUHAN... Terimakasih untuk segala ciptaanMU yang terkadang lalai kami syukuri....Saat bencana itu datang.. Saat bencana itu mengambil mereka yang kita kasihi.. Saat bencana itu memporak-porandakan lahan yang telah kita rawat dengan susah payah, kita memekik.. Kita mengutuk alam, kita mengumpat alam dan menjerit "ALAM SUDAH TIDAK BERSAHABAT LAGI".. Benarkah...?! Bukannya kita yang memang tidak pernah BERSAHABAT dengan ALAM...? PANTAI KU INDAH NAMUN TERTUTUPI OLEH SAMPAH DAN KERUMUNAN LALAT…..!!!ALAM ku... Seandainya kau bisa berkata, pasti kau akan memohon agar kami menjaga sucinya riak-riak air mu... Agar kami tidak semena-mena dengan mengotori gemulai ombakmu... Namun kau hanya ciptaanNYA yang terdiam.. Hingga saat TUHAN tak lagi mampu mendengar isak mu, IA perintahkan kau untuk menunjukkan kuasa mu..Pernahkah terfikir, bocah-bocah itu ANAK, ADIK, SAUDARA KITA yang bermain dengan sampah....?Canda tawa mereka adalah kebahagiaan kita, kelak....
Views: 905 | Added by: syafina | Tags: Cerita Kehidupan | Rating: 0.0/0
Total comments: 0
Name *:
Email *:
Code *:
AL-QUR'AN
Entries archive
...
recommended link Cerita Kehidupan BlackBerry Themes Cellular pc Blackbery Themes BlackBerry InFo Kalimah APP BB Games themes blackberry 'bout me Software BlackBerry Image themes games Screensavers Tips app blackberry blackberry app blackberry software songs blackberry game cerita
Calender
«  September 2011  »
SuMoTuWeThFrSa
    123
45678910
11121314151617
18192021222324
252627282930
BookMark
Login form
Copyright MyCorp © 2024Create a free website with uCoz